Monday, May 27, 2013

Pantai Seger Yang Menawan di pulau lombok

img

Selamat datang di Pantai Seger

Lombok - Stress dengan pekerjaan atau tugas kuliah? Datang saja ke Pantai Seger, Lombok. Pantai dengan pasir putih ini pemandangan yang menakjubkan. Sesuai dengan namanya, pikiran dan badan akan segar saat bersantai di Pantai Seger.

Soal pantai, pesona pantai-pantai di Lombok tidak kalah cantik dengan Bali. Selain Pantai Senggigi, Kuta, dan Tanjung Aan, Anda wajib berkunjung ke Pantai Seger saat traveling ke Lombok. Pantai ini akan membuat Anda takjub sekaligus tempat yang sempurna untuk melepas kepenatan.

Dari situs resmi Kabupaten Lombok Tengah yang dikunjungi detikTravel, Senin (1/10/2012), Pantai Seger merupakan salah satu objek wisata di Lombok Tengah. Daya tarik dari pantai ini adalah pasir putih, perbukitan, ombak untuk berselancar, sunset, dan perkampungan nelayan.

Untuk menikmati Pantai Segar, Anda bisa menyewa mobil dari Kota Mataram. Aksesnya pun cukup mudah, Anda akan menghabiskan waktu sekitar 50 menit untuk tiba di sana. Pantai ini tidak jauh letaknya dari Pantai Kuta.

Setibanya di pantai, lepaskan alas kaki Anda dan rasakanlah pasir pantainya. Salah satu keunikan pantai ini adalah tekstur unik pasir pantainya. Di salah satu sisinya, pantai ini memiliki pasir yang cukup besar layaknya merica. Namun di sisi lainnya, terdapat pasir putih yang sangat mengundang para wisatawan. Anda bisa berjalan menyusur garis pantai untuk membuktikannya.

Air laut di sekitar Pantai Seger juga masih sangat jernih. Tanpa bantuan alat-alat snorkling, Anda dapat melihat ikan-ikan dan karang-karang laut dengan jelas di bawah permukaan airnya. Dijamin, Anda tidak akan tahan untuk menyeburkan diri ke lautnya.

Bila air sedang surut, Anda bisa berjalan agak ke tengah laut dan bisa melihat indahnya batuan lumut dari permukaan. Akan tetapi, Anda perlu berhati-hati, sebab di pantai ini terdapat cukup banyak bulu babi yang dapat melukai kaki Anda.

Saat air sedang pasang, ombak-ombak yang cukup besar akan menyapu bibir pantai. Selain surfing, ada satu cara asyik untuk menikmati ombak tersebut. Anda bisa naik ke atas tebing atau batuan yang besar di pinggir pantainya. Pemandangan ombak yang menggulung dengan birunya air laut dan pasir putihnya wajib diabadikan dalam kamera. Cantik!

Soal fasilitas, Pantai Seger bisa dibilang cukup lengkap. Beberapa tempat peristirahatan sudah tersedia di sini. Toilet dan kamar ganti pun juga sudah disiapkan bagi para pengunjung.

Tidak hanya itu, rupanya Pantai Seger juga menjadi bagian dari Bau Nyale, yaitu event tahunan yang memperebutkan cacing. Hewan tersebut konon merupakan jelmaan dari rambut Putri Mandalika yang cantik jelita. Event ini merupakan event yang terkenal di Lombok.

Pesona Pantai Seger akan membuat pikiran anda kembali segar. Pasir putih dan suasana pantainya akan melepaskan segala kepenatan. Hembusan angin sepoi-sepoi, suara deru ombak dan pohon-pohon kelapanya benar-benar menyegarkan!

No comments:

Post a Comment